Kelebihan dan Kekurangan Asuransi Perjalanan Cashless dan Reimburse

Kelebihan dan Kekurangan Asuransi Perjalanan Cashless dan Reimburse

Pergi traveling ke berbagai daerah di Indonesia atau luar negeri mungkin menjadi salah satu tren yang semakin banyak dilakukan oleh masyarakat Indonesia khususnya dari kalangan milenial. Bisa menikmati berbagai tempat menarik dan serta mendapatkan pengalamanan saat traveling menjadi salah satu kebiasaan yang semakin banyak dilakukan.

Dari para pelancong Tanah Air yang pergi ke daerah lain atau khususnya ke luar negeri, mungkin masih sedikit yang menggunakan asuransi perjalanan.

Asuransi perjalanan sangatlah penting mengingat ada banyak hal proteksi yang bisa didapatkan oleh nasabah. Dengan memiliki asuransi perjalanan, maka para pelancong tadi bisa berjaga-jaga dari hal-hal buruk seperti kehilangan barang atau semacamnya.

Nah bagi kamu yang belum memiliki asuransi perjalanan saat ingin ke luar negeri, sebaiknya kamu harus pertimbangkan untuk segera memiliki asurnasi perjalanan khususnya saat ke luar negeri.

Asuransi perjalanan sendiri ada yang bersifat Cashless maupun Reimburse. Apa itu Cashless atau Reimburse dan perbedaan dari masing-masing jenis asuransi ini?

Cashless

Proses klaim mudah tetapi jumlah tanggungan lebih kecil

Kemudahan yang ditawarkan asuransi jenis cashless adalah pembiayaan rumah sakit atau lainnya dapat langsung ditanggung oleh pihak perusahaan asuransi. Dengan begini, Anda tidak memerlukan mengeluarkan uang untuk mendapatkan asuransi.

Meski begitu, jumlah tanggungan dari jenis ini cenderung lebih kecil dibandingkan yang reimburse. Jadi, jika jumlah uang yang dikeluarkan melebihi biaya tanggungan, maka Anda harus menggunakan uang sendiri.

Premi lebih mahal

Karena kemudahan yang ditawarkan, premi yang dibayarkan untuk jenis asuransi ini pun jauh lebih mahal ketimbang yang bersifat reimburse.

Lebih sedikit didukung rumah sakit

Jumlah rumah sakit yang menerima asuransi jenis cashless lebih sedikit ketimbang yang reimburse.

Reimburse

Bayar dahulu klaim kemudian

Jenis asuransi reimburse adalah menggunakan uang nasabah terlebih dahulu lalu nantinya dapat diklaim sesuai dengan polis yang diikuti.

Yang menjadi kendala adalah, orang tersebut mau tidak mau harus memegang uang yang cukup sesuai kebutuhan lalu mengklaim asuransi yang tentu saja membuat orang yang memiliki jenis asuransi ini harus memiliki uang ekstra.

Menyertakan bukti bayar

Karena menggunakan sistem bayar dulu baru klaim kemudian, maka untuk bisa mengklaim asuransi ini diperlukan bukti pembayaran yang jelas dan detail.

Bisa digunakan hampir semua rumah sakit

Dengan sistem reimburse ini, maka kamu bisa menggunakan hampir semua rumah sakit karena hanya perlu menggunakan uang sendiri terlebih dahulu kemudian melakukan klaim.

Nah, pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Asuransi perjalanan memang pilihan, tetapi alangkah baiknya memiliki proteksi diri khususyna saat berada di luar negeri.

This entry was posted in Asuransi, Asuransi Perjalanan and tagged . Bookmark the permalink.